Eks Napiter Sdr. Saman Wujudkan Pemilu 2024 Yang Damai Tanpa Radikalisme

jakartanetwork.id – Forum Komunikasi Aktifis Akhlaqulkarimah Indonesia (FKAAI) merupakan organisasi yang beranggotakan Ex Napiter (Narapidana Teroris), Pendiri sekaligus Ketua Organisasi Forum Komunikasi Aktifis Akhlaqulkarimah Indonesia (FKAAI) yakni Saman @Suhail mengajak Seluruh masyarakat untuk menjaga HARKAMTIBMAS diwilayah Hukum Polda Metro Jaya menjelang Pemilu serentak tahun 2024.

Dengan ajakan tersebut Saman berharap terciptanya situasi yang damai dan kondusif di Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mulai dari awal tahapan pemilu hingga dilantiknya Pemimpin Negara (Presiden dan Wakil Presiden) yang baru periode 2024-2029.

Menurutnya, Sangat penting menjaga stabilitas dan kondusifitas harkamtibmas Menjelang Pemilu (Pemilihan Umum) serentak tahun 2024, Tingkatkan kewaspadaan serta jangan mudah terprovokasi dari berita ataupun isu-isu negative yang berkembang di sosial media.

Sebagai warga negara yang beragama dan taat kepada Tuhan Yang Maha Esa, tentu kita diajarkan melakukan hal-hal yang baik dalam keseharian, tak terkecuali dalam kontestasi politik. Untuk mewujudkan Pemilu 2024 yang aman, damai, dan berkualitas seyogianya kita menghindari hal yang memicu perpecahan.(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

"Innovative Future : Terobosan Inovasi Teknologi SGU melalui konsentrasi baru Hybrid and Electric Vehicles (HEV) dan IT-Cyber Security”

Sen Des 11 , 2023
Jakartanetwork.id – Swiss German University (SGU) dengan bangga meluncurkan dua program studi terbaru yaitu Hybrid and Electric Vehicles dan IT – Cyber Security serta peluncuran Pusat Pengawasan Keamanan (Security Operation Center) pada hari ini, Sabtu 9 Desember 2023 bertempat di Alam Sutera Tangerang. Perubahan menuju mobilitas berkelanjutan telah menjadi prioritas […]

You May Like